Jumat, 18 Mei 2012

Anda kerap menganggap remeh jika sakit kepala datang menyerang. Tanpa berpikir panjang, Anda langsung mengambil obat sakit kepala untuk meredakan rasa sakit. Tapi, bagaimana kalau sakit kepala datang setiap saat, tentu Anda tidak ingin menjadi pecandu obat sakit
kepala kan?



Menurut para ahli, sakit kepala rutin sebenarnya datang dari apa yang Anda konsumsi sehari-hari. Jadi, cara terbaik untuk menghindari serangan sakit kepala adalah menghindari makanan-makanan yang dapat membuat pusing kepala Anda, seperti:

1. Keju

Keju mengandung kadar protein yang cukup tinggi. Di dalam tubuh, protein memproduksi tyramine, zat yang menyebabkan pusing. Hal ini juga sering disebut dengan 'cheese effect'. Jadi, pastikan jenis keju yang Anda konsumsi dan konsumsi dalam jumlah yang tidak terlalu banyak.

2. Cokelat

Jika Anda memiliki alergi terhadap kakao maka Anda mungkin akan merasa pusing, meskipun Anda hanya mengkonsumsi dalam jumlah sedikit. Phenylethylamine dan theobromine adalah dua komponen di dalam cokelat yang dapat menyebabkan pelebaran pembuluh darah sehingga rasa sakit pada kepala dapat muncul sesaat setelah Anda mengkonsumsinya.

3. Kopi

Uniknya, kopi bisa bekerja dalam dua cara yang berlawanan. Minuman ini bisa mengobati pusing, bisa juga menjadi alasan utama pemicu pusing. Campuran kafein dan magnesium bisa menjadi penyebab serangan sakit kepala.

4. Junk food

Komponen utama dalam junk food adalah mono sodium glutamat yang
merupakan salah satu pemicu sakit kepala. Selain itu, junk food membutuhkan waktu ekstra untuk dicerna. Ini yang membuat aliran darah menjadi lebih cepat menuju otak hingga muncul sakit kepala.

0 komentar:

Posting Komentar